Senin, 04 Maret 2013

RINDU

Pontianak, 6 April 1987

Puisi ke 34 dari Album Puisiku : Senandung Remaja 

Oleh : Marselina Maryani Soeryamassoeka, S.Hut 

Rintihan-rintihan kalbu bergelora
Membuat sebarisan alun belibis 
Pada birunya langit 
Kala sepi dan rindu membaur 
Dalam waktu yang semakin sempit 
Dan gerah resahpun semakin terpupus 

Saat impian dan alunan menyatu 
Para peri dan malaikat menyanyi 
Dan tubuhku melambung tinggi 
Melayang terbang ke angan-angan 
Pada cakrawala yang gulita 

Dalam khayalku terlintas
Lukisan sangar dari wajahmu 
Bermain pada kelopak mataku 
Dan seringai sinis dari bibirmu
Menghantui kerumunan rindu pada kalbu 




Foto usia 16 tahun

Kala dada kembali bergejolak
Gemuruh jantung semakin bertalu
Waktu itulah yang tepat bagiku
Untuk menterjemahkan segala rindu ke dalam bahasa cinta 
Dan menjadikannya sekelumit kisah asmaraman rindu


0 komentar:

Posting Komentar